Browse By

Salju di Tokyo 2014

Berikut adalah beberapa foto dan video mengenai salju di Tokyo pada tanggal 4 Februari 2014. Salju kali ini adalah salju pertama yang turun di daerah Tokyo pada 2014. Sebenarnya pada tanggal 3 Februari 2014 yang lalu, suhu udara sudah hangat, di Tokyo suhunya mencapai 17.8 derajat celsius atau setara suhu pada musim semi. Namun, suhu langsung turun drastis pada 4 Februari. Suhu udara turun hampir 12 derajat ke titik 6 derajat celsius. Ditambah dengan angin utara yang bertiup kencang, suhu udara terasa dibawah 0 derajat.

Salju di Tokyo

Salju di Tokyo 4 Februari 2014

Ramalan Cuaca: Salju di Tokyo 4 Februari 2014

Saya ingat betul ketika pergi ke kampus pada pagi hari, angin utara sudah mulai bertiup kencang. Udara sudah sangat dingin dan menusuk kulit. Awan tebal pun menutupi langit sehingga matahari tidak kelihatan sama sekali pagi itu. Setelah menyelesaikan kuliah pada pukul 12.00 siang, saya segera menyantap makan siang di kantin asrama. Setelah itu saya langsung segera kembali ke rumah. Hari itu ada pengumuman di kampus bahwa seluruh siswa dan karyawan diijinkan pulang lebih awal, karena hujan salju diperkirakan turun lebat mulai pukul 2 siang. Semuanya dihimbau pulang lebih awal supaya tidak terperangkap kemacetan atau alat transportasi yang mogok karena hujan salju.

Dan betul, turun dari kereta di stasiun Higashi Fushimi, stasiun terdekat dari rumah, gumpalan-gumpalan salju mulai turun. Saya makin mempercepat langkah untuk segera pulang ke rumah karena tidak membawa payung. Namun, baru setengah perjalanan, gumpalan salju membesar dan jatuh menerpa jaket merah maron yang saya kenakan. Rambut saya pun mulai basah dan kedinginan akibat salju yang jatuh dari atas. Saya kemudian memutuskan untuk terus berlari sekitar 800 meter dan akhirnya mencapai rumah. Kala itu, seluruh bagian pundak jaket sudah bewarna putih. Hujan salju pun makin lebat.

Video Salju di Tokyo pada 4 Februari 2014


Sumber Gambar : vortex.accuweather.com
Sumber Video : Youtube

Recommended for you

Leave a Reply

You have to agree to the comment policy.