Akhir Sebuah Kisah
Sebuah kisah tentu ada akhirnya. Ada yang berakhir bahagia seperti kisah Cinderella, tetapi tidak sedikit pula yang berakhir sedih bahkan tragis. Kalau Anda diminta untuk memilih, tentu kita akan memilih kisah yang berakhir bahagia, apalagi kalau itu kisah hidup kita sendiri. Namun, sejujurnya, kita selalu ingin tahu akhir sebuah kisah–kisah apapun itu.
Akhir Sebuah Kisah
Ada juga kisah kehidupan yang tertulis di dalam Alkitab, kisah itu adalah kisah raja-raja yang berkuasa di Israel dan Yehuda. Kisah tersebut berisi berapa lama raja itu memerintah, siapakah ayahnya dan anaknya, dan yang selalu ada: bagaimana sang raja tersebut hidup di hadapan Allah, melakukan apa yang benar atau yang jahat di mata Allah.
Dari sekian banyak raja yang hidup dan memerintah, tidak dapat kita pungkiri bahwa Daud adalah raja yang sukses dalam hidupnya. Ia sukses menjadi raja yang kaya raya dan penuh kemuliaan. Anaknya Salomo, raja yang terkenal dengan hikmat kebijaksanaannya akan menggantikannya kelak sebagai raja. Daud, raja sekaligus prajurit sejati, wafat saat usianya sudah tua dan meninggalkan banyak kesan: karyanya dalam mazmur, hikmatnya dalam memerintah Israel, kesalehannya, doa-doanya. Memang ada raja Israel yang lebih makmur dan lebih lama memerintah daripada Daud, tetapi tidak ada yang lebih saleh darinya. Hingga ia bahkan dihubungkan dengan Yesus, Mesias yang dijanjikan. Yesus bahkan disebut sebagai anak Daud.
Ketika kelak kita meninggalkan dunia ini, apakah yang kita ingin agar diingat oleh orang-orang mengenai kehidupan kita? Keberhasilankah? Atau kegagalan? Apakah perjalanan hidup dan iman yang telah kita perjuangkan bisa menjadi teladan bagi orang-orang yang kita tinggalkan? Kiranya bukan sekedar akhir bahagia yang kita inginkan terjadi di hidup kita, melainkan hidup yang telah selesai melaksanakan semua rencana Allah bagi kita.
Semoga apa yang kita lakukan sekarang ini, nantinya akan diingat oleh semua orang yang mengasihi kita. Melalui hidup kita banyak orang yang merasakan keajaiban kasih Tuhan. Melalui hidup kita nama Kristus dimuliakan. Akhir sebuah kisah hidup yang menyenangkan ketika kita hidup seturut kehendak Tuhan.
Sumber gambar : BlogSpot