Pedoman Pilpres 2014: Mencari Kerajaan Allah
Falsafah Hidup : Mencari Kerajaan Allah
Saya terkesan dengan apa yang dituturkan oleh Bapatua Sihombing, suami dari atase perdagangan RI Ibu Julia Silalahi yang duduk di samping saya. Beliau berkata, bahwa dalam hidup orang Batak dikenal falsafah 3H. 3H inilah Hamoraon (Kekayaan), Hasangapon (Kehormatan), dan Hagabeon (Keturunan). Falsafah inilah yang menjadi dasar Orang Batak menjalani hidup, bekerja keras dan tekun agar bisa membiayai anaknya, dan mendapatkan pekerjaan dan penghasilan yang layak ke depannya. Falsafah ini mungkin juga secara tidak langsung menjadi faktor ketika memilih presiden. Tapi Bapatua tidak berhenti di situ. Dia menambahkan satu H lagi yakni Harajaon Ni Debata (Mencari Kerajaan Allah), seperti yang tertulis di Alkitab Bahasa Batak, “Sai jumolo ma lului hamu harajaon ni Debata dohot hatigoranna…” (Mateus 6:33). “Tetapi carilah dahulu kerajaan Allah dan kebenarannya…” (Matius 6:33).
Mencari kerajaan Allah. Hendaknya ini jugalah yang menjadi falsafah hidup kita. Kita memang harus bekerja keras untuk kehidupan baik di kemudian hari, tapi jangan serta merta melupakan perintah Tuhan. Jangan sampai kita bekerja keras siang malam sampai kelelahan dan tidak pergi ke Gereja di hari Minggu. Bekerja berlebihan sampai melupakan berdoa dan saat teduh kepada Tuhan.
Kala memilih calon presiden pun, jangan lupakan falsafah yang terakhir. Memang presiden yang punya kekayaan, terhormat, dan dari keluarga terkenal sangat potensial untuk dipilih, tapi apakah sang calon presiden itu dapat mencerminkan kerajaan Allah di bumi Indonesia?
Pencerminan Kerajaan Allah bisa kita lihat dari sikap dan tindakan, perkataan dan tindakan kala sebelum pencapresan hingga proses kampanye. Adakah calon presiden itu garang dan memakai simbol-simbol kekuatan? Atau adakah dia bersahaja, sederhana, dan lemah lembut? Adakah calon presiden itu melayani dan bukan dilayani? Adakah dia jujur mengakui kelemahannya atau malah menutup-nutupi kekurangannya? Adakah dia bersama dengan orang-orang baik atau duduk di kumpulan pencemooh? Adakah dia menerima pendapat dan ajaran baik atau dia berdiri di jalan yang salah?
Hal Terpenting : Mencari Kerajaan Allah
Mencari kerajaan Allah di bumi. Falsafah ini sering tersisihkan. Terlupakan dibanding falsafah lain. Tapi sebetulnya inilah falsafah yang terpenting, yang menjadi sasaran dan tujuan hidup yang terutama. Mencari kerajaan Allah. Semoga ini juga yang bisa menjadi panduan bagi kita ketika memilih calon presiden republik tercinta.
Kerajaan Allah memang tidak terlihat nyata, sehingga kita mudah tersesat dan salah menentukan. Tapi dengan hati yang tulus dan doa sepenuhnya pada Allah, saya yakin Tuhan akan menunjukkan yang terbaik.
Sumber Gambar : Facebook 1, Facebook 2, BBC official website
Recommended for you
Baca Halaman Selanjutnya 1 2