Browse By

Menentukan Tema Penelitian

Case Study : Menentukan Tema Penelitian

Dalam penelitian dan skripsi S1, saya mendapatkan tema penelitian mengenai kendali sistem dalam mobil listrik. Secara detail, saya membuat sistem untuk mengendalikan kecepatan mobil agar sesuai dengan pijakan gas, sistem untuk mengendalikan besaran arus listrik agar tidak melebihi batas aman, sistem untuk mengendalikan regenerative brake dan proses penyimpanan di baterai, dan beberapa sistem yang lainnya.

Ketika mengerjakan tema penelitian ini, saya jadi tahu bagian-bagian mana yang bisa dikembangkan untuk penelitian di Program S2. Misalnya saja, saya menemukan potensi pengembangan di motor penggeraknya, apakah tetap menggunakan brushless DC Motor (BLDC) yang mudah pengendaliannya atau pakai permanent magnet synchonous motor (PMSM) yang punya torque kuat, atau switched reluctance motor (SRM) yang murah dan tahan lama? Saya juga menemukan potensi pengembangan di bidang pusat kontrol mobil listrik. Bagaimana menggabungkan seluruh sistem yang sangat rumit ini menjadi lebih hemat energi dan mudah dalam pengecekan dan perawatan. Atau juga pengembangan baterai dan teknologi transformasi energi.

Wuih ada banyak sekali bukan bidang atau tema penelitian yang bisa diperdalam dan dipertajam? Inilah yang mesti kita temukan. Setelah menemukannya, bisa dicocokkan pada universitas, lab penelitian, dan dosen pembimbing yang paling tepat, dan memilih dua atau tiga diantaranya.

Informasi mengenai tema penelitian dan dosen pembimbing saya dapatkan lewat website Internet, saya juga mendapatkan informasinya dari beberapa teman di Gereja yang berkuliah di universitas-universitas lain. Berikut adalah hasil pencarian informasi mengenai tema penelitian saya sendiri:

  1. Gunma University : Ishikawa Lab about Power Electronics and Control System
  2. Tokodai University : Chiba Lab about switched reluctance motor (SRM), Fujita and Akagi Lab about Power Electronics
  3. Chiba University : Liu Lab about system design, Satou Lab about power system, Kondo Lab about energy management and electric vehicles

Kesimpulan

Di program S1 kita bebas memilih universitas terkenal dan jurusan yang disukai. Namun, di program S2 kita memilih universitas, lab penelitian, dan dosen yang tepat sesuai dengan bidang dan tema penelitian yang ingin dikembangkan. Kalau diri sendiri belum tahu hendak mengembangkan apa, lebih baik tidak usah mencoba ujian masuk program S2.

Inilah langkah pertama dalam persiapan ujian masuk Program S2. Silakan baca artikel berikutnya di sini.

Informasi lebih lanjut: Staff dan Lab Penelitian Tokodai University
Sumber Gambar : opal-ring.jp

Recommended for you

Baca Halaman Selanjutnya — 1 2

2 thoughts on “Menentukan Tema Penelitian”

Leave a Reply

You have to agree to the comment policy.