Mengajarkan Tanggung Jawab
Papa dan mama mengajarkan tanggung jawab kepada adik dan saya. Sejak kecil kami sudah ditinggal berdua. Makan siang sendiri dengan makanan yang sudah disiapkan pagi harinya. Setelah itu kami tidur siang dan sore hari baru bermain dan dilanjutkan dengan belajar. Kami juga terbiasa melakukan pekerjaan-pekerjaan rumah. Merapikan barang-barang, mengelap meja atau kusen jendela, mencuci piring, juga membersihkan bak dan kamar mandi. Juga mengelap sepatu, mengisi air minum dan bekal untuk ke sekolah. Kesempatan berada jauh dari orangtua selama di Filipina mengingatkan saya kembali betapa kebiasaan-kebiasaan baik dan tanggung jawab itu amat berguna.
Saya menemukan sebuah gambar menarik mengenai pekerjaan rumah (chores) yang dapat diberikan kepada anak-anak untuk melatih disiplin dan kemandirian mereka. Meskipun saya tahu, papa dan mama tentu belum pernah melihat gambar ini sebelumnya, namun apa yang mereka sudah lakukan kepada adik dan saya sungguh amat pas dengan gambar ini. Bagi para pembaca, silahkan mulai tanamkan kebiasaan-kebiasaan baik dalam diri anak Anda.
Pekerjaan Rumah untuk Anak Anda
Umur 2-3 tahun:
- Mengembalikan mainan ke tempatnya.
- Merapikan buku-buku di rak buku.
- Meletakkan baju kotor di keranjang pakaian.
- Melipat pakaian.
- Merapikan meja.Umur 4-5 tahun:
- Memberi makan hewan peliharaan.
- Mengelap tumpahan air di lantai atau di meja.
- Meletakkan baju kotor di keranjang pakaian.
- Menyiram tanaman.
- Mencuci piring.
Umur 6-7 tahun:
- Mengumpulkan sampah.
- Melipat handuk.
- Memberikan pupuk pada tanaman.
- Menyapu dan mengumpulkan daun-daun yang berguguran.
- Mengupas wortel atau kentang.
- Mengganti handuk/ tisu toilet.Umur 8-9 tahun:
- Mengganti bohlam lampu meja.
- Mencuci pakaian.
- Mengelap perabotan di rumah yang berdebu.
- Membawakan dan merapikan belanjaan.
- Mengelap meja.Umur 10-11 tahun:
- Membersihkan kamar mandi/ toilet.
- Menggunakan vacuum untuk membersihkan karpet.
- Membersihkan dapur.
- Memotong rumput di taman.
- Memperbaiki sesuatu dengan menggunakan perkakas mekanik.Umur 12 tahun ke atas:
- Mengganti lampu yang berada di plafon ruangan.
- Menngepel lantai.
- Mengecat tembok.
- Berbelanja di pasar dengan menggunakan daftar belanjaan.
- Menyetrika pakaian.
- Mengawasi saudara atau adik yang lebih kecil
Mengajarkan Tanggung Jawab: Apa Manfaatnya?
Saya pribadi amat bersyukur karena pengalaman-pengalaman di masa kecil telah menempa kami menjadi pribadi yang tangguh dan kuat. Tidak mudah menyerah dengan keadaan dan selalu mengandalkan Tuhan. Memang ada suatu kecenderungan, orangtua ingin membahagiakan anaknya. Dengan memberikannya fasilitas, kemudahan, atau menuruti keinginan mereka. Namun, saya mau berbagi pengalaman adik dan saya, bahwa pengalaman masa kecil itu juga menempa mental dan tanggung jawab anak-anak Anda. Berikan kemudahan dalam sekolah atau fasilitas pendukung dalam belajar, namun, jangan sampai memanjakan, menuruti semua keinginan, atau membebaskan mereka melakukan semua hal yang mereka suka. Saat Anda memperkenalkan pekerjaan rumah (chores) kepada anak-anak Anda, Anda melatihnya untuk masa depan. Untuk menjadi manusia yang mandiri dan tidak bergantung terus kepada orang lain. Bertanggung jawab, dan kelak akan menjadi ayah dan ibu yang baik juga.